Tampilkan postingan dengan label Tips dan Trik. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tips dan Trik. Tampilkan semua postingan

Cara Mengatasi Pesan Eror Saat Update Windows 7

2 komentar




Microsoft adalah perusahaan raksasa yang meluncurkan OS windows, banyak sekali versi windows yang telah beredar di seluruh negara, sehingga pada tahun 2009 Microsoft kembali mengeluarkan versi terbarunya yaitu Windows 7, pihak microsoft mengklaim bahwa OS ini adalah OS yang paling stabil dan ringan digunakan daripada versi terdahulunya, meskipun demikian tidak semua konsumen setuju dengan pernyataan Microsoft tersebut.

Bagi kawan semua yang sudah menggunakan OS windows 7 ini, pasti berfikiran untuk meng update windows nya, karena proses update ini akan memperbaiki segala kekurangan ataupun perbaikan pada system secara signifikan, maka dari itu saya ingin berbagi pengalaman kepada anda semua. Jika anda pernah mengupdate OS anda langsung melalui windows update secara online, pasti akan sangat menyebalkan sekali apabila setelah anda menunggu proses download yang memakan waktu berjam-jam, ternyata ketika proses configurasi terjadi kesalahan (error).
Hal yang harus anda perhatikan sebelum anda mengupdate windows anda adalah :

1. Buka Service, dengan cara ketik services.msc di kotak pencarian widows 7, lalu tekan enter.
2. Setelah terbuka servicenya, lalu cari nama berikut :
-Background Intelligent Transfer Service
-DCOM Server Proces Launcher
-Windows Update

Nah sekarang perhatikan status ketiga keyword yang saya sebutkan di atas harus dalam posisi started, jika tidak klik kanan saja, lalu klik star.
3. Jika ketiganya sudah dalam status 'started', silahkan anda coba untuk update lagi windows nya.

Untuk percobaan apakah os anda sudah bisa diupdate, pada pilihan bagian windows yang mau diupdate  centang satu saja.
Selamat mencoba..

Note : Jika ada yang keliru, silahkan bertanya pada kotak komentar.


Cara Menyembunyikan Folder

0 komentar




Jika anda memiliki suatu file yang sifatnya sangat rahasia, namun anda ingin menyimpannya dalam hardisk pc dengan aman sehingga tidak ada seorang pun yang dapat mengetahuinya, maka solusinya anda harus menyembunyikan file tersebut.
Silahkan simak baik-baik langkahnya :
1. Tekan Tombol Windows +R secara bersamaan, setelah muncul fasilitas run ketik cmd lalu tekan enter.
2. Setelah cmd muncul, lalu anda segera menuju ke file yang ingin di sembunyikan, caranya :
     -Misalkan file yang ingin anda sembunyikan ada di direktori D, maka anda ketik D: lalu ENTER
3. Selanjutnya anda harus tahu nama folder yang akan disembunyikan, misalnya nama foldernya pop, maka ketik cd pop, lalu ENTER
4. Ketik attrib +r +s +h d:/pop, lalu enter
5. Restart Komputer anda, maka folder tersebut akan tersembunyi.

Note : Untuk cara mengembalikan file tersebut supaya tidak tersembunyi lagi yaitu ulangi cara di atas, namun pada point 4  ganti tanda "+" menjadi "-" .

Selamat Mencoba !


Mencegah Copy dan Cut File Dari Komputer Ke Flasdisk

0 komentar


Halo kawan, tahu kan maksud dari gambar ini ?Betul sekali, kita gak boleh suka sembarang copy paste, jujur menurut pengalaman saya pribadi sangat kesal apabila file-file penting di komputer kita yang sangat sulit untuk mendapatkannya lalu di copy ke flashdisk tanpa seizin kita, belum lagi itu yang copy nya tidak tahu malu lagi, mau di marahin itu orang takutnya malah disangka pelit, bukan gitu maksudnya, yaa setidaknya kalo mau copast setidaknya permisi dulu sama yang punya.

Nah, maka dari itu saya akan berbagi ilmu kepada semuanya tentang bagaimana men setting pc/laptop kita gak bisa copy/ pindahkan file ke flashdisk, saya gunakan pengalaman ini pada windows xp, tapi sepertinya untuk win 7 juga bisa, coba sendiri jika anda merasa penasaran.

Langkah-langkahnya yaitu :

1. Masuk ke Regedit ( Tekan Tombol Windows+R lalu ketik regedit)
2. Masuk ke HKEY_LOCALMACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\
     Klik kanan pada folder Control pilih New–>Key
3. Beri nama folder baru itu dengan “StorageDevicePolicies”
4. Lalu klik kanan di folder dengan nama “StorageDevicePolicies”, lalu pilih New–>Dword
     Beri nama “WriteProtect”
5. Klik 2x Dword dengan nama “WriteProtect” tersebut, lalu ganti Value Data menjadi 1
     Restart Komputer anda

Note: Untuk mengembalikan seperti semula anda tinggal mengganti Value Data dari key
“WriteProtect” menjadi 0

Nah coba sekarang, bisa tidak anda copy file ke flashdisk ? Semoga tips saya ini bermanfaat bagi anda yang mengalami hal serupa dengan saya.

~ Selamat Mencoba ~

Memperbaiki Missing NTLDR Windows Xp

0 komentar




Salam Hangat Bagi Sobat Semua. 
Beberapa waktu lalu banyak teman saya yang mengalami masalah ini, oleh karena itu saya tergerak untuk membagi pengalaman sayatentang cara memperbaiki masalah ini agar tidak perlu install ulang OS.

Bapi para pecinta windows xp mungkin pernah mengalami suatu masalah yang dinamakan Missing NTLDR, masalah ini sudah sangat umum dijumpai pada windows xp. Missing ntldr adalah keadaan dimana windows tidak bisa meload file system dengan benar dikarenakan oleh dua file system utama yakni :
1. File NTLDR itu sendiri, file ini berisi boot loader system.
2. File boot.ini yang berisi opsi-opsi konfigurasi untuk menu boot.

Penyebab missing ntldr ialah :
1. Komputer melakukan booting dari source non-bootable.
2. Harddisk komputer nggak diset secara benar di BIOS.
3. File NTLDR dan / atau NTDETECT.COM rusak.
4. Kesalahan konfigurasi file boot.ini.
5. Melakukan upgrade dari Win95, 98, atu ME yang masih menggunakan
FAT32.
6. Harddisk baru ditambahkan.
7. Boot sector / Master Boot Record (MBR) rusak.
8. Kerusakan serius versi Win2000 atau WinXP.
9. Lepas / rusaknya kabel IDE/EIDE harddisk.
10. Terhapusnya file system secara sengaja ataupun tidak sengaja, baik oleh user maupun serangan virus.

Note : Namun pengalaman saya ialah menghapus file system volume information dengan sebuah tool,  kemudian setelah saya restart terdapat pesan missing ntldr.

Adapun solusi yang mungkin bisa dicoba daripada anda harus meng install ulang, mohon simak uraian di bawah dengan teliti dan cermat :

1. Boot komputer anda dengan menggunakan cd installer nya
2. Ketika masuk ke setup ada 3 pilihan, selanjutnya anda tekan saja R dari keyboard
3. Selanjutnya akan disambut dengan tulisan:

Microsoft Windows XP(TM) Recovery Console
The Recovery Console Provides System Repair And Recovery Functionality.
Type EXIT to quit the Recovery Console and restart The Computer

4. Selanjutnya akan ada tulisan :
Which Windows Installation would you like to go onto?
Kemudian anda tekan saja 1 dari keyboard.
5. Selanjutnya anda akan diminta untuk memasukan password, jika komputer anda menggunakan password, masukkan saja, kemudian tekan ENTER, jika tidak  langsung saja tekan ENTER.
6. Selanjutnya akan muncul C:\Windows>, maka anda ketik di keyboard :
Copy e:\i386\ntldr c:\  ENTER   *(Asumsi Bahwa Drive untuk CD-ROM adalah drive E)
Copy e:\i386\ntdetect.com c:\  ENTER
7. Kemudian anda restart komputer anda, mudah bukan.

Selamat mencoba. 


Cara Aktivasi Windows 7

0 komentar




Halo sobat,
Sejak tanggal 22/10/2009 Microsoft windows resmi merilis windows 7 dan di jual ke pasaran, pihak windows sendiri mengklai, bahwa windows 7 ini adalah windows yang paling stabil dan mudah sekali digunakan dibandingkan dengan pendahulunya seperti windows xp dan windows vista, awalnya saya tidak percaya dan ragu untuk beralih menggunakan windows 7 inii, namun setelah saya buktikan sendiri ternyata OS ini memang paling sempurna menurut saya.
Tapi harus sobat ketahui berapa harga asli OS ini, lihat di bawah :

-Windows 7 Home Basic OEM 803.000,-
-Windows 7 Home Premium FPP 1.170.000,-
-Windows 7 Home Premium OEM 1.022.000,-
-Windows 7 Professional FPP 1.904.000,-
-Windows 7 Professional OEM 1.361.000,-
-Windows 7 Starter Edition OEM 478.000,-
-Windows 7 Ultimate FPP 2.020.000,-
-Windows 7 Ultimate OEM 1.825.000,-


Wah ternyata mahal juga yaa ??
Gimana dong ?,,eitzz jangan khawatir dulu saya akan bagi informasi kepada anda bahwa ada satu aplikasi yang bernama "Windows Loader" (2mb) namun sangat berguna, gunanya tiada lain dan bukan ialah untuk meng aktivasi windows 7 yang harganya sangat mahal menurut saya.
Ini buktinya :

Woow tertarik gak tuh, kalo anda normal pasti lah tertarik, tanpa banyak basa-basi lagi ini link downloadnya :


>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>Update link: 

 
*Cara downloadnya, anda akan diarahkan ke adf.ly lalu anda klik Skip Ad
Cara menggunakannya:
1. Ekstrak Dengan Winrar/Winzip
2. Jalankan Windows Loader
3. Tunggu beberapa saat, ketika ada perintah untuk me reboot maka klik ok/yes.
4. Setelah proses restart selesai coba cek windows 7 nya, genuine kan.
 Jangan Lupa Untuk Berkomentar..demi kemajuan blog ini


>>>>>>Good Luck<<<<<

Cara Menghapus Apapun Jenis File

0 komentar


Kali ini saya akan berbagi pengalaman dengan rekan-rekan semua, tentang bagaimana cara menghapus sebuah file dengan tool kecil yang dinamakan "unlocker", suatu hari saya mendapati sebuah file yang dibuat oleh smadav yaitu atutorun.inf, jelas bagi saya file tersebut sangat mengganggu, setelah saya browsing ke internet mencari-cari ternyata dapat saya simpulkan sebuah solusi yang paling baik yaitu dengan menggunakan unlocker, aplikasi ini ukurannya sangat kecil hanya sekitar 800kb.
kelebihan dari tool ini :
- Mudah digunakan (easy to use)
- Terintegrasi ke Windows explorer
- Bisa digunakan untuk meng eject flashdisk yang tidak bisa di safely remove hardware
Cara menggunakannya tinggal klik kanan lalu pilih unlocker, setelah itu terdapat beberapa opsi apakah anda akan menghapus, memindahkan, mengganti nama, atau membuka apabila file tersebut terkunci.
Jika anda tertarik dengan aplikasi ini, silahkan anda unduh dari link di bawah :
Apabila anda puas, silahkan berkomentar !!

>>>>>>>>>Selamat Mencoba<<<<<<<<